Akses Jalan Baru Akan Urai Kemacetan di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
Melalui PT Pelindo Solusi Logistik, PT Pelabuhan Indonesia atau Pelindo kini sedang membangun integrasi ekosistem logistik pelabuhan. PT Pelindo Solusi Logistik merupakan subholding dari PT Pelindo. Proyek yang saat ini sedang ditangani adalah pembangunan Akses Timur Pelabuhan New Priok (NPEA). Akses jalan baru tersebut akan menghubungkan Terminal Kalibaru, Tanjung Priok dengan JTCC. Kepadatan kendaraan dan gangguan trafik di kawasan Pelabuhan Tanjung Priok diharapkan bisa diurai dengan adanya akses jalan tersebut. NPEA sendiri memiliki panjang total 6,6 km dan terdiri dari akses darat dan akses laut. NPEA memiliki tipe struktur elevated dan pileslab (tiang pancang sebagai penyangga) terdiri dari konstruksi darat sepanjang 3,18 km dan konstruksi di atas laut sepanjang 3,48 km. Diharapkan, akses yang baru ini akan melengkapi peran JTCC dalam memberikan beragaam kemudahan dan kelancaran arus barang dari dan ke pelabuhan. Kelancaran tersebut nantinya diharapkan dapat membantu JTCC da